Minggu, 23 Juli 2017
SAPO NASI AYAM IKAN ASIN ala masakan cina
Bahan :
*50 gr ikan asin jambal roti, goreng
*250 gr beras
*450 cc air
*minyak goreng secukupnya
*200 gr paha ayam fillet, iris - iris
BUMBU :
*1 sdm air jeruk
*1 sdt gula pasir
*minyak goreng secukupnya
*garam secukupnya 1 sdm kecap asin
*1 sdt tepung sagu
*1/4 sdt mushroom sauce
*1 sdm minyak wijen
*1 ruas jahe , iris korek api
CARA MEMBUAT :
*Rendam ikan asin dengan air jahe dan gula pasir, diamkan selama 15 menit. Tiriskan , goreng hingga harum . Sisihkan
*Masak beras dengan air, minyak dan garam. Diamkan hingga air berkurang, kukus nasi selama 20 menit.
Lumuri ayam dengan kecap asin , tepung sagu, mushroom sauce, minyak wijen, jahe, lalu campurkan ke ikan asin dan nasi. Pindahkan ke mangkuk sapo. Masukkan ke dalam oven dengan suhu 160 derajat celcius selama 10 menit, sebelum dihidangkan aduk rata, lalu sajikan selagi hangat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar