Minggu, 23 Juli 2017
MIE PANGGANG SIRAM BUMBU ORENTAL ala masakan cina
BAHAN UNTUK MIE :
*300 gr mie basah
*1 butir telur ayam, kocok rata
*Lada , pala dan garam secukupnya
*minyak goreng secukupnya
BAHAN SIRAM :
*250 gr daging has dalam
*50 gr brokoli , potong kuntum , seduh air panas
*50 gr wortel, potong serong
*25 gr cumi, iris bulat
*100 cc air matang
*1 sdt tepung maizena, larutkan dengan air secukupnya
BUMBU :
*2 siung bawang putih, cincang
*25 gr bawang bombay, iris kasar
*1 buah cabe merah besar , iris serong
*10 gr daun bawang, potong kasar
*1 sdt minyak wijen
*1 sdm saus tiram
*1/2 sdt lada bubuk
*1 sdt kecap asin
CARA MEMBUAT :
*Campurkan me dengan telur. Goreng dadar , lalu panggang.
*Panaskan minyak goreng . Tumis bawang putih , aduk sebentar . Masukkan daging dan masak hingga daging berubah warna
*Masukkan wortel, aduk , tambahkan brokoli , campurkan jagung dan kacang polong, bawang bombay, cabe, aduk rata, tutup sebentar.
*Masukkan udang , cumi aduk rata, tambahkan minyak wijen , saus tiram, lada bubuk, kecap asin dan air , aduk kembali , tutup sebentar . Masukkan larutan tepung maizena , masak kukah hingga mendidih dan kental
*Ambil me, siram dengan campuran sayuran seafood. Sajikan segera selagi panas.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar